Monday, September 25, 2017

Puisi Edrida Pulungan Tentang Kain Batik Bogor Lolos Kurasi


 Saya mulai menyukai kain nusantara sejak tahun 2006, ketika saya  menjadi delegasi  Pertukaran Pemuda Sumatera Utara mewakili Indonesia ke Australia. Saat otu saya memakai pakain khas ulos batak mandailing dan menari lagu khas Mandailing. Saya juga sempat mengajar bahasa Indonesia di Darwin High School dan menjelaskan tentang berbagai budaya Indonesia. Hingga saya hijrah, menempuh ilmu dan bekerja di Jakarta. Saya mulai mempelajari ragam budaya yang ada. Karena menyukai sastra, sosial dan budaya. Saya sering menunagkannya ke dalam puisi seperti tiga judul puisi saya : Perempuan Pembatik dari Kota Hujan", Karya Kami, Batik Bogor Asli, Segenap Cinta Ibu Negara pada Batik Nusantara, serta Seserahan 
Saya akan menampilkan puisi saya yang lolos kurasi di bawah ini. semoga menambah kecintaan kita pada kain nusantra




Perempuan Pembatik dari Kota Hujan

Jemarimu indah menari -nari
Tangan- tangan lembut cekatan
Sosok-sosok pewaris setia budaya

Canting dihembus dengan pelan-pelam
Aroma khas dan mata -mata jeli penuh teliti
Menari -nari  dalam denting waktu
Bukan dalam hitungan menit saja namun terkadang berminggu dan berbulan
Hingga kreasi kain batik nan indah tercipta dari jiwa sang perempuan pembatik
Nan penuh ketekunan, kesabaran dan kesetiaan

Wahai perempuan-perempuan pembatik dari kota hujan
Ditanganmu tercipta mahakarya nan indah
Warisan kearifan cerminan budaya bangsa
Terkenang sejarah berjayanya kerajaan Pakuan Pajajaran
Dengan masyarakat yang mencintai akar budaya
Di kota yang penuh gerimis
Hujan menyambut dengan pelukan damai
Oh Bogor
Kotamu menyimpan banyak talenta kearifan
Seperti Eropa kecil di mata dunia
Buitenzorg oh Buitenzorg

Lihatlah Batik bogor dalam ragam motif nan indah
Pilih saja
Barik dijahit menjadi  pakainan nan indah penuh pesona dan berwibawa
Kepala kujang, teratai, gerimis hujan, patepung lawung, bogor pisan, cepot, laksana sapareja, tunggul kawung, kalingga murda, kijang papasangan, papatong duduan, daun tales dan istana  terlukis dalam helai kain batik yang indah


Batik Bogor adalah mahakarya
Nasyarakat nan arif dan kreatif
Lembaran kain batiknya di minati masyarakat nusantara hingga mancanegara
Dari masyarakat, pemerintahnya hingga tokoh dunia, Nelson Mandela dan Obama

Batik Bogor mengandung filosofi makna
Wajah masyarakat sunda nan santun
dalam perjalanan kearifan sang waktu
terlihat dalam helai motif perempuan-perempuan pembatik itu

Istana Bogor, 11 April 2017

Karya Kami, Batik Bogor Asli

Apakah yang hadir setelah gerimis hujan
Jika bukan terhampar dalam  selembar kain batik nan indah
Gerimis hujan jadi motif inspirasi
Temukan hujan di kota kami
Kota Bogor
Kota Beriman
Kota yang mengirimkan pesan damai

Lihatlah karya anak negeri
Bukan hanya cerita basa basi dan karya batik asal jadi
Cukup dengan cetakan pabrik
Karya batik anak negeri di plagiasi

Sudah cukup
Unesco sudah mengakui
Jangan berhenti berkarya
Ciptakan 1001  kain batik Bogor motif  baru
Hingga engkaupun tahu
Bangsa kami penuh karya bermutu

Istana Bogor, 11 April 2017


Segenap Cinta Ibu Negara pada Batik Nusantara

Kubaca sebuah buku ensiklopedi batik
Tulisan ibu negara sejati
Dialah Bu Ani Yudhoyono
Terkumpul ragam koleksi motif batik nusantara
Salah satunya Batik Bogor tercinta
Kepak sayap menari melestarikan budaya negeri
Oh betapa bangganya

Perempuan penuh cinta pada mahakarya kain nusantara
Selalu menebar makna  melestarikan budayanya
Memakai kain batik dalam berbagai acara negara
Hingga terkenallah ia di mata dunia

Oh siapa yang mencintai kain batik  negeri ini
Motif  kujang nan indah  simbol istana Bogor nan megah
Dalam hamparan rumput hijau dan kolam  teratai ditengahnya
Juga kisah sang Rafles yang berjasa
Disana terhampar banyak kearifan dan sejarah bangsa

Teruslah mencinta kain batik nusantara
Hingga tak lekang di makan usia
Istana Cipanas, 2013


Seserahan

Sungguh bahagia di hati
Rona wajah berseri
Telah lama dinanti
Pangeran tampan rupawan, dermawan, ilmuan pujaan hati

Di hari nan sakral
Akhirnya sang perempuan sunda di lamar
Khabar bahagia menggema indah
Membuat wajah berbinar-binar
Hari sang perawan berdebar-debar

Telah datang keluarga sang calon suami idaman
Membawa kain batik kijang papasangan  sebagai sesearahan
Sungguh kearifan penuh makna di hari bahagia
Selalu mencintai warisan budaya
Menunggu hari baik di bulan syawal

Semoga hati dalam pilar kesetiaaan
Setelah terlaksana prosesi lamaran
Seperti sepasang kijang dalam motif kain batik seserahan
Terus bahagia dan jadi pasangan abadi hingga pernikahan

Istana Cipanas, April  2013



adapun rekan- rekan penulis sastrwan yang juga puisinya lolos kurasi adalah sebagai berikut

NAMA-NAMA YANG LOLOS KURASI PUISI BOGOR
3 September 2017:

1.Abu Ma’mur MF
2.Ace Sumanta
3.Achmad Obe Marzuki
4.Afandi
5.Ahmad Sholeh
6.Ahmadun Yosi Herfanda
7.Amiruddin Amiruddin
8.Andhy Kh
9.Anisa Rahayu
10.Ariany Isnamurti
11.Arif Purnama Putra
12.A’yat Khalili
13.Bambang Kariyawan Ys.
14.Bambang 
Widiatmoko
15.Bella Eka P
16.Budhi Setyawan
17.B. Zulfa Nihayati
18.Choirur Rahman
19.Dhani Lahire Awan
20.Eddy Pranata PNP
21.Eddie MNS Soemanto
22.Edrida Pulungan
23.Eka Budianta
24.Endang Supriadi
25.Fakhrunnas MA Jabbar
26.Fitrah Anugrah
27.Hadi Sastra
28.Haryas Subyantara. Wicaksana
29.Humam S Chudori
30. IGA.Maya Kurnia
31. Ihsan Subhan
32.I Ketut Aryawan kenceng
33.Imam Budiman
34.Iman Sembada
35.Irna Novia Damayanti
36.Irvan Mulyadie
37.Iwan Kurniawan
38.J Kamal Farza
39.Julia Hartini
40.Kunni Masrohanti
41.Kurnia Effendi
42.Lilik Mulyadi
43.LK.Ara
44.Mahan Jamil Hudani
45.Mezra E. Pellondou
46.M. Najibur Rohman
47.Moh Mahfud
48.Mustafa Ismail
49.Nashita Zayn
50.Niken Kinanti
51.Ni Made Rai Sri Artini
52.Novy Noorhayati Syahfida
53.Nyoman Sukaya 54.Sukawati
55.Puput Amiranti
56.Rida Nurdiani
57.Riduan Hamsyah
58.Salman Yoga S
59.Sigit Rais
60.Siwi Widjayanti
61.Soekoso DM
62.Sri Wintala Achmad
63.Sudiyanto
64.Sukur Budiharjo
65.Sulaiman Tripa
66.Sumarna F

67.Abdurahman
68.SupianoorFirdaus
69.Suryadi Arfa
70.Syarif Hidayatullah
71.Tabrani Yunis
72.Ubai Dillah Al Anshori
73.Umi Kulsum
74.Veni Rosari
75.Vera Hastuti
76.Wacana Minda
77.Wayan Jengki Sunarta
78.Windu Setyaningsih
79.Willy Ana
80.Yanto Musthofa
81.Zulfaisal Putera

Terima kasih
Salam Kurator:

Mustafa Ismail
Ahmadun Yosi Herfanda
Ace Sumanta

Penyusun :
Willy Ana
Rida Nurdaini

1 comments: