Saturday, April 18, 2015

Pengalaman Sebagai Tim Media Center Konfrensi Asia Africa 2015


Kita selalu punya jiwa muda untuk berkontribusi untuk bangsa, apapun peran yang kita pilih, 
Jiwa merah putih yang akan mempersatukan kita. 
(Edrida Pulungan, Catatan Konfrensi Asia Africa 2015, Jakarta-Indonesia)






Akhirnya Indonesia menjadi tuan rumah untuk Konfrensi Asia Afrika yang diadakan di gedung JCC mulai tanggal 19- 23 April 2015. Inilah persiapan sehari sebelum hari H. Hari Saptu, Pak Jusuf Kalla langsung meninjau lokasi, dan memastikan semua persiapan gedung berjalan dengan lancar. Pak JK didampingi oleh Ibu Menteri Luar Negeri. KAA begitu penting dalam posisi membangun kerjasama serta perdamaian antara negara Selatan-Selatan.


Senang sekali bisa menjadi tim Media Centre dan bekerjama dengan Kementerian Luar Negeri, menambah ilmu, pengalaman dan persahabatan. Tentu saja tak lepas dari leadership dan semangat dari Cooordinator Media Centre, Pak Toton Hutomi yang mengajak saya bergabung dalam tim ini. banyak persiapan sebelum suksesi hari H, seperti me




Bersama teman-teman baru Rina dan Risa, bagian Direktorat Humas dan Pemberitaan Kementerian luar negeri dihari pertama sebelum hari H. Tetap semangat dan ceria menjadi tim Media Centre. Namun bukan hanya generasi muda, banyak generasi senior juga yang terlibatseperti Pak Jusuf Wanandi yang turut hadir melihat persiapan sebelum hari H.


Perjalanan bangsa ini memang harus dirajut dengan utuh dalam simpul-simpul perjalanan anak bangsa dalam mempromosikan Indoensia kepada dunia dalam berbagai upaya baik diplomasi ekonomi, sosial, budaya dan demokrasi.

 Bersama duta besar  Norwegi setelah  Press Briefing  Room bersama duta Besar Afganistan tentang  kerjasama Selatan-selatan



 Bersama Mas Riza Abdullah  yang turut mensukseskan Media Centre selama konfrensi asia afrika

0 comments:

Post a Comment